ART Asal Banyumas Tewas Menjatuhkan Diri dari Lantai 30 di Apartemen Gresik

GresikSatu | Seorang asisten rumah tangga (ART) ditemukan tewas setelah melompat dari lantai 30 ke lantai 6 Icon Apartement Gresik, Minggu pagi (25/5/2025).

Korban diketahui bernama IL (24), warga Desa Sawangan, Kecamatan Ajibarang, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah.

Peristiwa tragis ini menggegerkan penghuni apartemen. Sekitar pukul 09.00 WIB, salah satu penghuni terkejut mendengar suara keras seperti benda terjatuh.

Setelah dicek, ternyata suara itu berasal dari tubuh korban yang tergeletak di lantai 6 usai jatuh dari ketinggian.

Peristiwa tersebut kemudian dilaporkan ke pihak keamanan apartemen dan diteruskan ke Polsek Kebomas.

Kapolsek Kebomas Kompol Gatot Setyo Budi membenarkan kejadian tersebut. Ia juga mengungkapkan telah menemukan surat wasiat yang berisi permintaan maaf korban untuk ibunya.

Baca juga:  Persiapan Pemilu 2024, Polres Gresik Gelar Operasi Mantap Brata Semeru

“Dari hasil olah tempat kejadian perkara (TKP) bersama tim Inafis Polres Gresik dan Resmob, kami menemukan beberapa barang bukti yang mengarah pada dugaan bunuh diri,” ujar Kompol Gatot, Minggu (25/5/2025).

Barang bukti yang ditemukan di lokasi antara lain, sebuah buku catatan harian berwarna pink, selembar kertas putih yang diduga surat wasiat, dan tali rambut warna hitam.

Surat yang diduga ditulis korban berisi ungkapan keputusasaan dan permintaan maaf kepada ibunya.

“Mama aku capek banget, aku beban di hidupmu kan? Mama aku capek pingin bobok indah saja. Mama aku capek banget. Tuhan aku capek,” ungkap Kompol Gatot membacakan isi surat tersebut.

Menurutnya, posisi korban ditemukan dalam kondisi terlentang dengan luka parah dan mengeluarkan darah. Sementara, dari penyelidikan awal, catatan dan gambar pada buku harian menunjukkan adanya indikasi korban telah merencanakan aksinya.

Baca juga:  Bawa Sajam, Enam Remaja di Driyorejo Kena Ciduk Polres Gresik Saat Patroli Malam

Pihak kepolisian juga telah memeriksa lima saksi, termasuk Clarissa, majikan korban. Dari keterangan Clarissa, diketahui bahwa IL sempat bercerita tengah mengalami masalah dengan keluarganya.

“Majikannya menyampaikan bahwa korban pernah curhat soal persoalan keluarga yang cukup berat,” tambah Kapolsek.

Reporter:
Mifathul Faiz
Editor:
Aam Alamsyah
Rekomendasi Berita

Advertisement

Terpopuler