Dapat Baju Polisi, Siswa SLB Gresik Peluk Istri Kapolri Sambil Menangis

GresikSatu | Impian Muhammad Novian Dwi Kurnia akhirnya terwujud. Siswa tunagrahita SLB Kemala Bhayangkari 2 Gresik itu menangis haru saat menerima baju polisi dari Ketua Pembina Yayasan Kemala Bhayangkari, Juliati Sigit Prabowo, Rabu (26/2/2025).

Novian, siswa kelas XI, sudah lama bercita-cita memiliki seragam polisi. Ketika keinginannya terwujud, ia langsung memeluk Juliati Sigit Prabowo sambil berulang kali mengucapkan terima kasih.

“Terima kasih, Ibu. Ibu baik,” ucap Novian dengan suara bergetar, membuat suasana semakin emosional.

Kedatangan istri Kapolri ini disambut hangat oleh jajaran Polres Gresik, pengurus Bhayangkari, para guru, serta siswa-siswi SLB.

Dalam kunjungannya, Juliati meninjau fasilitas sekolah sekaligus memberikan motivasi dan dukungan bagi pendidikan anak-anak berkebutuhan khusus.

Selain memberikan baju polisi kepada Novian, Juliati juga berinteraksi dengan siswa lainnya. Ia memuji hasil karya mereka, memberikan pelukan hangat, serta tak ragu menyemangati mereka agar terus berkarya dan percaya diri.

Baca juga:  AKBP Arief Kurniawan Resmi Jabat Kapolres Gresik

Juliati juga meninjau berbagai fasilitas di SLB Kemala Bhayangkari 2 Gresik, seperti ruang melukis, membatik, sablon, serta ruang keterampilan. Di sana, ia berbincang langsung dengan para siswa dan mengapresiasi hasil karya yang telah mereka buat.

Selanjutnya, ia mengunjungi Oemah Singgah SLB, tempat di mana siswa belajar keterampilan mandiri. Dalam kesempatan itu, Juliati mencicipi jajanan khas Gresik yang dibuat langsung oleh para siswa dan berbincang akrab dengan para pengajar.

Sebagai bentuk kepedulian, Juliati turut menyerahkan bantuan berupa tali asih, sembako, serta kursi roda untuk mendukung kebutuhan para siswa SLB.

Kapolres Gresik, AKBP Rovan Richard Mahenu, mengapresiasi kunjungan ini sebagai bentuk nyata kepedulian terhadap anak-anak berkebutuhan khusus.

Baca juga:  Jum'at Curhat, Polres Gresik Berikan Santunan dan Pengobatan ke Korban Kecelakaan 

“Dukungan seperti ini sangat berarti bagi para siswa, tidak hanya dalam hal pendidikan tetapi juga dalam menumbuhkan rasa percaya diri mereka,” ujarnya.

Salah satu guru SLB, Siti Rahmawati, juga mengungkapkan rasa terima kasihnya. Menurutnya, perhatian dari Yayasan Kemala Bhayangkari dan Polres Gresik menjadi penyemangat bagi anak-anak untuk terus belajar dan mengembangkan keterampilan mereka.

“Melihat anak-anak bahagia hari ini adalah kebahagiaan terbesar bagi kami. Semoga dukungan ini terus berlanjut agar mereka semakin percaya diri menatap masa depan,” katanya.

Kegiatan diakhiri dengan kunjungan ke Oemah Singgah SLB, di mana Juliati kembali melihat berbagai hasil karya siswa sebelum berpamitan.

Reporter:
Mifathul Faiz
Editor:
Aam Alamsyah
Rekomendasi Berita

Advertisement

Terpopuler