Dian Ardiansyah Setia Bela Gresik United, Targetkan Promosi ke Liga 1

GresikSatu | Dian Ardiansyah, penyerang sayap Gresik United, menunjukkan kesetiaannya untuk tetap membela tim kebanggaan Gresik.

Meski banyak rekan-rekannya yang sudah tidak lagi bergabung untuk musim depan, Ardi tetap memilih untuk bertahan bersama tim berjuluk Laskar Joko Samudro.

Ardi, yang berasal dari Lundo, Kecamatan Benjeng, sempat mendapatkan tawaran dari tim lain namun menolak karena ingin tetap berjuang bersama Gresik United.

Sebagai putra daerah, ia memiliki impian besar untuk membawa timnya kembali ke kasta tertinggi sepak bola Indonesia, Liga 1.

“Targetnya masih sama seperti musim sebelumnya, ingin membawa tim Gresik United kembali ke Liga 1,” ucap Ardi pada Jumat (12/7/2024).

Menurut Ardi, target tersebut bukan hanya keinginannya, tetapi juga harapan seluruh masyarakat Gresik yang ingin melihat tim kesayangan mereka berjaya kembali di Liga 1.

Baca juga:  Main di Kandang, Gresik United Libas Persipa Pati 2-0

Gresik United, yang pernah meraih kejayaan di Liga Indonesia, bertekad untuk mengulang sejarah tersebut musim ini.

Ardi mengaku siap bersaing dengan pemain baru yang akan didatangkan musim ini. Ia berjanji untuk memberikan performa terbaiknya dan berjuang maksimal demi mencapai target tim.

“Alhamdulillah manajemen masih mempercayakan saya untuk berjuang bersama di tim ini. Semoga Allah SWT meridhoi upaya kami untuk membawa Gresik United lolos ke Liga 1 musim ini,” tuturnya.

Musim ini merupakan musim ketiga Ardi bersama Gresik United setelah didatangkan dari Persikota tiga tahun lalu.

Pemain sayap lincah ini selalu tampil penuh semangat dan mencuri perhatian, meskipun musim lalu ia lebih banyak diturunkan sebagai pemain pengganti.

Baca juga:  Laga Perdana Kontra Persekat Tegal, Gresik United Optimis Menang

Persaingan di lini depan pada musim lalu sangat ketat, dengan hadirnya nama-nama seperti Samsul Arif, Faisol Yunus, dan Dicky Kurniawan.

Namun, setiap kali mendapatkan kesempatan tampil, Ardi selalu menunjukkan performa yang mengesankan dan berusaha maksimal.

Reporter:
Mifathul Faiz
Editor:
Aam Alamsyah
Rekomendasi Berita

Advertisement

Terpopuler