Ditinggal Kerja, Tiga Rumah di Desa Pulopancikan Gresik Hangus Terbakar

GresikSatu | Tiga rumah di Desa Pulopancikan, Kecamatan Gresik, Kabupaten Gresik hangus terbakar pada Rabu (14/8/2024). Kebakaran yang melanda rumah-rumah tersebut terjadi saat para penghuni sedang meninggalkan rumah untuk bekerja.

Kebakaran pertama kali diketahui oleh Marwan, seorang warga setempat, sekitar pukul 09.00 WIB. Ia melihat asap tebal yang berasal dari rumah yang dihuni Imam, penyewa salah satu dari tiga rumah yang terbakar.

Asap tersebut segera berkembang menjadi api, kemudian membesar pada pukul 09.30 WIB. Marwan pun menghubungi pemeilik rumah. Namun tidak ada respon, Warga pun memutuskan untuk mendobrak rumah untuk memeriksa kondisi di dalam.

Tim Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Gresik menerima laporan pada pukul 10.11 WIB dan segera meluncurkan upaya pemadaman. Tim yang terdiri dari 10 personel, berjibaku memadamkan api.

Baca juga:  Diterima KPU Gresik, Demokrat Siap Rebut 9 Kursi DPRD

Proses pemadaman berakhir pada pukul 11.55 WIB, dilanjutkan dengan pembasahan untuk memastikan bahwa tidak ada titik api yang tersisa.

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Gresik, Suyono, menjelaskan bahwa meskipun kebakaran menghanguskan rumah milik Samsudin, Hafiqi, dan Ninis (yang dikontrak oleh Imam), tidak ada korban jiwa atau luka dalam kejadian ini.

Suyono juga mengingatkan masyarakat untuk selalu mematikan sambungan listrik dan mencabut kabel-kabel saat meninggalkan rumah untuk mengurangi risiko kebakaran.

“Penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan, dan pihak berwenang belum dapat menentukan nilai kerugian akibat kebakaran ini,” terangnya.

Suyono dan timnya terus melakukan investigasi untuk mencari tahu penyebab pasti dari insiden tersebut.

Baca juga:  Dikeluhkan Terlalu Mahal, Segini Biaya Tes Psikologi SIM di Gresik
Reporter:
Mifathul Faiz
Editor:
Aam Alamsyah
Rekomendasi Berita

Advertisement

Terpopuler