Gol Dramatis Joko Supriyanto Bawa Gresik United Tumbangkan Persibo

GresikSatu | Gresik United berhasil mencatatkan kemenangan penting dalam lanjutan Liga 2 musim 2024/2025 dengan mengalahkan Persibo Bojonegoro 1-0 di Stadion Gelora Joko Samudro (Gejos), Jumat (15/11/2024).

Gol tunggal yang dicetak Joko Supriyanto di menit ke-88 menjadi penentu kemenangan dramatis atas pemimpin klasemen Grup 3 tersebut.

Pertandingan berlangsung sengit sejak awal. Bermain di hadapan Ultras Gresik, Gresik United tampil agresif dengan terus menekan pertahanan Persibo yang dijaga ketat oleh Otavio Dutra.

Meski serangan bertubi-tubi dilancarkan, lini belakang Persibo berhasil bertahan hingga hampir seluruh durasi pertandingan.

Namun, keunggulan taktik Gresik United akhirnya membuahkan hasil di menit-menit akhir. Melalui skema bola mati yang dirancang dengan cermat, Joko Supriyanto berhasil melepaskan diri dari kawalan lawan dan mencetak gol melalui sundulan akurat ke sudut gawang Persibo.

Baca juga:  Gresik United Datangkan Bek Muda Salman Alfarid Jebolan Timnas U - 19

Gol ini menjadi momen yang disambut sorak-sorai meriah para pendukung di stadion yang baru direnovasi.

Pelatih Gresik United, Djajang Nurdjaman, memuji semangat juang para pemainnya. Ia juga sangat puas dengan pertandingan ini.

“Anak-anak tampil luar biasa. Mereka bermain lepas dan menunjukkan semangat tinggi. Ini kemenangan penting bagi kami,” ujarnya.

Namun, Djajang tetap menekankan perlunya evaluasi untuk meningkatkan performa tim.

Di sisi lain, kekalahan ini menjadi yang pertama bagi Persibo Bojonegoro di Liga 2 musim ini. Pelatih Persibo, Regi Aditya, menerima hasil ini dengan lapang dada dan menyebutnya sebagai pembelajaran bagi tim.

“Kami harus memperbaiki kekurangan dan tetap solid menghadapi laga-laga berikutnya,” ungkapnya.

Baca juga:  Tahan Imbang Persekat Tegal, Gresik United Sukses Bawa Pulang Poin

Kemenangan ini menjadi momen penting bagi Gresik United untuk memperkuat posisi mereka di klasemen Grup 3 sekaligus mengakhiri rekor tak terkalahkan Persibo.

Dengan semangat tinggi dan dukungan penuh dari Ultras Gresik, Laskar Joko Samudro kini semakin percaya diri untuk bersaing di Liga 2 musim ini.

Reporter:
Mifathul Faiz
Editor:
Aam Alamsyah
Rekomendasi Berita

Advertisement

Terpopuler