GresikSatu | Harga Eceran Tertinggi (HET) elpiji 3 kg di Pulau Bawean resmi disepakati sebesar Rp 27 ribu per tabung. Harga tersebut sudah termasuk ongkos kirim dari daratan Gresik.
Kesepakatan ini muncul setelah rapat koordinasi antara Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gresik dengan pihak terkait, termasuk agen distribusi elpiji ke Bawean.
Camat Tambak, Muhammad Nursyamsi, mengatakan harga Rp 27 ribu ini berlaku di tingkat pangkalan. Sementara untuk harga pengecer belum ditentukan secara resmi.
“Kebetulan saya hadir dalam rapat yang digelar Bidang Perekonomian Pemkab Gresik. Dalam pertemuan itu disepakati bahwa HET elpiji 3 kg di pangkalan Pulau Bawean adalah Rp 27 ribu per tabung,” ujarnya, Rabu (19/2/2025).
Adapun rincian harga elpiji dari Pertamina ke pangkalan di Kabupaten Gresik adalah Rp 16 ribu per tabung. Kemudian, pangkalan menjual seharga Rp 18 ribu, ditambah ongkos kirim Rp 9 ribu ke Pulau Bawean, sehingga totalnya menjadi Rp 27 ribu.
Nursyamsi menyebut, kesepakatan harga ini akan diperkuat dengan Surat Keputusan (SK) Bupati Gresik sebagai regulasi resmi.
“Kami berharap dengan adanya HET ini, masyarakat Bawean bisa mendapatkan elpiji dengan harga yang lebih terjangkau dan tidak ada lonjakan harga di tingkat pengecer,” harapnya.
Sebelumnya sesuai yang diberitakan media ini, harga eceran elpiji 3 kg di Bawean sempat melambung hingga Rp 32 ribu hingga Rp 34 ribu per tabung.
Ulul Azmi, warga Desa Gunungteguh, Kecamatan Sangkapura, mengungkapkan bahwa harga elpiji di tingkat pengecer masih jauh lebih tinggi dibandingkan harga di pangkalan.
“Harga di agen sekitar Rp 29 ribu sampai Rp 30 ribu, sementara di pengecer bisa mencapai Rp 34 ribu,” keluhnya.
Ia berharap Pemkab Gresik tidak hanya menetapkan HET, tetapi juga memastikan harga ini diterapkan di lapangan.
“Kami butuh kepastian harga dari pemerintah. Kalau HET sudah ditetapkan, bagaimana pengawasannya? Jangan sampai tetap ada harga di atas ketentuan,” tandasnya.
Dengan adanya SK Bupati dan pengawasan ketat, diharapkan harga elpiji 3 kg di Bawean bisa lebih stabil dan terjangkau bagi masyarakat.