Kado Hari Santri 2022, Ufiq Zuroidah Berikan Hadiah Dua Mobil ke Muslimat dan Fatayat NU Bawean Gresik

GresikSatu | Anggota DPRD Jawa Timur Ufiq Zuroidah memberikan bantuan dua mobil operasional kepada Pengurus Cabang (PC) Muslimat NU dan PC Fatayat NU Bawean Gresik. Bantuan ini merupakan kado peringatan Hari Santri Nasional (HSN) tahun 2022.

Bantuan mobil operasional jenis suzuki XL7 tersebut diserahkan secara simbolis oleh Ufiq Zuroidah kepada perwakilan PC Muslimat NU Bawean Himmatusy Syarifah dan Ketua PC Fatayat NU Bawean Rafi’ah, saat momentum sarasehan pertemuan lintas generasi di kantor Dewan Pengurus Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Gresik, Jum’at (21/10/2022).

Ketua PC Fatayat NU Bawean Rafi’ah bersyukur menerima bantuan mobil operasional tersebut. Nantinya mobil operasional itu, menjadi sarana transportasi dan mobilitas para pengurus dalam menjalankan tugas-tugas organisasi dan pengabdian di tengah masyarakat.

“Alhamdulillah senang sekali, selama ini kita belum pernah punya mobil, jadi bisa bermanfaat untuk kegiatan pengabdian jamiyah maupun masyarakat di Pulau Bawean,” ucapnya, Sabtu (22/10/2022).

Diakuinya sosok Uviq Zuroidah merupakan Anggota DPRD Jawa Timur perempuan yang selama ini memiliki kepedulian lebih terhadap NU di Gresik, khususnya organisasi lembaga otonom (Banom) perempuan baik Muslimat NU maupun Fatayat NU. Termasuk di Pulau Bawean.

Pihaknya pun memberikan dukungan, jika politisi asal Gresik Utara itu menjabat kembali sebagai Anggota DPRD Jawa Timur Dapil Gresik-Lamongan pada Pemilu 2024 mendatang.

“Semoga ke depan Mbak Uviq bisa sukses kembali melanjutkan periode selanjutnya,” tuturnya.

Sementara itu, Anggota DPRD Jawa Timur Ufiq Zuroidah mengatakan, bantuan mobil operasional ini sebagai bentuk sumbangsih dirinya kepada NU, sekaligus membantu mempermudah mobilitas pengurus maupun kader NU dalam menjalankan tugas-tugas organisasi dan berkhidmat di tengah masyarakat.

“Jadi ini sebuah kewajiban saya untuk memberikan kontribusi kepada NU, dan berharap agar bantuan ini menjadi sarana transportasi untuk memudahkan kerja-kerja organisasi dalam berkhidmat kepada umat,” terangnya. 

Selain untuk pengurus dan kader NU, bantuan ini juga bisa dimanfaatkan untuk masyarakat umum di Bawean Gresik. Seperti untuk layanan kesehatan dan lainnya.

“Bisa digunakan juga untuk masyarakat umum, yang penting bermanfaat untuk semua, dan semoga berkah,” tambahnya memungkasi. (faiz/aam)

Reporter:
Tim Gresik Satu
Editor:
Tim Gresik Satu
Rekomendasi Berita

Advertisement

Gresik Gres