Kronologi Mobil Siaga PLN Tabrak Lansia di Gresik Hingga Tewas

GresikSatu | Kecelakaan maut terjadi di Jalan Raya Prupuh, Kecamatan Panceng, Gresik. Akibat kecelakaan tersebut, seorang lanjut usia (Lansia) Ridwan berusia 68 tahun tewas setelah ditabrak mobil Siaga PLN.

Kecelakaan itu, melibatkan kendaraan sepeda motor Honda Vario nopol W 3751 JO yang dikendarai korban, asal Desa Prupuh, Kecamatan Panceng, Gresik.

Sedangkan mobil bertuliskan Tim Siaga PLN lengkap dengan logo PLN, Toyota Hilux bernopol Z 8823 NN, yang dikemudikan oleh Budi Susanto (53) warga Begadung, Kabupaten Trenggalek. Berpenunpang Erik Setiawan (37) warga Desa Sidomukti, Kecamatan Kepohbaru, Kabupaten Bojonegoro.

Kanit Gakkum Satlantas Polres Gresik Ipda Achmad Andri Aswoko mengatakan kejadian kecelakaan itu terjadi sekitar pukul 10.15 WIB, Kamis (22/8/2024).

Baca juga:  Gagal Mendahului, Sopir Truk Lindas Kakek di Tuban

Menurut dia, kornogis kejadian nahas tersebut, bermula saat korban mengendarai sepeda motor Vario, melaju dari jalan Raya Prupu menuju jalan Dalegan (arah selatan menuju utara). Korban hendak menyeberang.

“Pada saat menyeberang, korban tidak memprioritaskan kendaraan yang berjalan lurus,” ungkapnya, Kamis (22/8/2024).

Sehingga lanjut dia, kendaraan yang berjalan lurus mobil Toyota Hilux yang melaju dari arah barat ke timur, langsung menabrak kendaraan korban, dan terjadilah kecelakaan lalu lintas,” jelasnya.

Akibat kecelakaan tersebut, korban Ridwan meninggal dunia. Selanjutnya korban dievakuasi ke RSUD Ibnu Sina Gresik untuk dimintakan VER Jenazah.

Reporter:
Mifathul Faiz
Editor:
Aam Alamsyah
Rekomendasi Berita

Advertisement

Terpopuler

spot_img