Lezatnya Mencicipi Belut Besengek, Makanan Khas Desa Hendrosari 

GresikSatu | Bagi masyarakat Menganti dan sekitarnya tentu sudah sering mengenal nama masakan Belut Besengek. Menu makanan khas Desa Hendrosari ini sangat rekomendasi untuk berbuka puasa keluarga, teman atau bareng doi.
Kendati lokasi rumah makan harus masuk desa tak masalah bagi para penikmat kuliner. Apalagi di Desa Hendrosari sangat dikenal dengan desa kulinernya.
Belut Besengek ini bisa ditemukan di Rumah Makan (RM) Putri Siwalan milik pasangan suami istri (Pasutri) Senadi dan Saunah. Menu ini layak dicicipi saat berkunjung ke desa yang punya wisata Edu Wisata Lontar Sewu.
Bahan dari Belut Besengek yaitu, dari kuah bersantan yang berisi belut bakar setengah matang. Disertai paduan rempah-rempah pilihan. Sehingga besengek punya citra rasa yang gurih, dengan rasa kepedasan yang  sedang.
Owner RM Putri Siwalan Senadi mengatakan, belut besengek merupakan menu kuliner khas Desa Hendrosari. “Sejak tahun 2020 menu ini andalan disini,” ucap  Senadi, Selasa (19/4/2022).
Menurut  Senadi menu belut besengek ini menu turun temurun di Desa Hendrosari. Sejak awal ramadan mayoritas pelanggan belut besengek ini. “Banyak dipesan dan favorit di bulan puasa ramadan,” ujarnya
Adapun untuk harganya, satu porsi mangkok  Rp 40 ribu. Namun untuk para pelanggan yang hanya ingin porsi separuh cukup membayar Rp 25 ribu.
Tak lupa pelengkap menikmati buka puasa, pelanggan bisa memesan minuman khas Desa Hendrosari. Dawet Siwalan. Salah satu desa yang banyak ditumbuhi pohon siwalan itu. “Sebagai pelengkap juga minuman dawet siwalan sensasinya segar,” jelasnya. (faiz)
Rekomendasi Berita

Advertisement

Gresik Gres