GresikSatu | Pemerintah Kabupaten Gresik resmi melaunching Rumah Sakit Gresik Sehati (RSGS) melalui acara Grand Opening RSGS pada peringatan Hari Jadi Kota Gresik ke-538, Minggu (9/3/2025).
RSGS diharapkan menjadi tonggak layanan kesehatan di wilayah selatan Kabupaten Gresik. Peresmian ini dihadiri oleh Bupati Gresik, pejabat daerah, serta masyarakat setempat yang antusias menyambut kehadiran fasilitas kesehatan baru tersebut.
Bupati Gresik, Fandi Akhmad Yani, menegaskan bahwa keberadaan Rumah Sakit Gresik Sehati merupakan wujud komitmen pemerintah dalam meningkatkan akses pelayanan kesehatan bagi masyarakat, khususnya di wilayah selatan yang selama ini harus menempuh jarak lebih jauh untuk mendapatkan layanan medis.
“RSGS hadir untuk memberikan layanan kesehatan berkualitas khususnya bagi masyarakat Gresik wilayah selatan. Ini menjadi kado istimewa bagi masyarakat di Hari Jadi Kota Gresik ke-538,” ungkapnya.
RSGS mulai dibangun sejak tahun 2023 dan berdiri megah dengan lima lantai. Rumah sakit tipe C ini memiliki kapasitas 101 tempat tidur serta didukung oleh layanan spesialis.
Diantaranya Spesialis Anak, Spesialis Bedah, Spesialis Kandungan, Spesialis Penyakit Dalam, Spesialis Anestesi, dan Spesialis Patologi Klinis. Di samping itu, layanan gawat darurat, layanan rawat inap, dan layanan farmasi.
Keberadaan Rumah Sakit Gresik Sehati menjadi langkah maju bagi Pemerintah Kabupaten Gresik dalam mewujudkan sistem kesehatan yang lebih merata dan berkualitas. Dengan dukungan dari berbagai pihak, rumah sakit ini diharapkan dapat menjadi model pelayanan kesehatan yang efisien dan berorientasi pada kebutuhan masyarakat.
“Kami juga mengingatkan untuk BPJS agar berbenah. Jika tidak, Pemerintah Kabupaten Gresik akan mengevaluasi ulang kerja sama. Pelayanan kesehatan harus berjalan tanpa kendala demi kepentingan masyarakat,” tuturnya.
Sementara itu, salah satu warga Kecamatan Kedamean, Siti Aminah sangat antusias dengan adanya RSGS. Lantaran ia tidak perlu menempuh perjalanan jauh, untuk mendapatkan pelayanan kesehatan yang terjangkau.
“Akhirnya ada rumah sakit di dekat sini. Kami tidak perlu jauh-jauh ke kota kalau ada keadaan darurat,” pungkasnya.
info alamate RSGS mana ya