Segera Daftar! KPU Gresik Mulai Buka Lowongan PPK dan PPS

GresikSatu | Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gresik mulai membuka lowongan sebagai Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS). Lowongan pendaftaran rencananya bakal dibuka pada 20 November 2022 mendatang.

Pendaftaran untuk PPK dan PPS dilakukan menggunakan Aplikasi SIAKBA (Sistem Informasi Anggota KPU dan Badan Adhoc). Yakni aplikasi baru milik KPU dengan sistem teknologi informasi berbasis web.

Komisioner Divisi SDM dan Parmas KPU Gresik Makmun mengatakan, dalam mensukseskan pemilu mendatang, pihaknya membutuhkan sebanyak 35 ribu personil. Terdiri dari tingkatan kecematan, keluruhan hingga TPS.

“Personil lima petugas PPK di masing-masing sebanyak 18 kecamatan, dan tiga PPS yang akan bertugas di masing-masing desa dan kelurahan,” katanya saat berada acara Media Gathering di Aston, Rabu (16/11/2022).

Makmun juga menegaskan, pelaksanaan Pemilu 2024 nanti akan memfasilitasi jaminan kecelakaan kerja. Bagi seluruh anggota badan adhoc KPU selama masa tugas. Keputusan tersebut berdasarkan evaluasi dari gelaran Pilkada 2019 lalu.

“Tentunya untuk memaksimalkan kinerja agar pemilu berjalan lancar dan berkualitas,” jelasnya. 

Sementara itu, Ketua KPU Gresik Akhmad Roni mengatakan, dengan melakukan sinergi bersama media. Diharapkan untuk mencegah beredarnya berita-berita hoax selama tahapan hingga pelaksanaannya nanti.

“Sinergi akan terus ditingkatkan dengan media. Sehingga, informasi-informasi negatif yang terjadi pada Pemilu 2019 tidak terulang pada Pemilu 2024 mendatang,” terangnya.

Menurut dia, dengan adanya sinergi yang baik antara KPU dan media pihaknya berharap seluruh tahapan bisa diketahui masyarakat hingga di plosok-plosok desa. Ini penting agar pesta demokrasi benar-benar dirasakan masyarakat.

“Sekarang masyarakat sudah cerdas. Sehingga bisa membedakan berita yang benar dan tidak,” kata dia. (faiz/aam)

Reporter:
Tim Gresik Satu
Editor:
Tim Gresik Satu
Rekomendasi Berita

Advertisement

Gresik Gres