Emak-emak Pencuri Sepeda Motor di Panceng Gresik, Ternyata Nyamar Jadi Pengemis

GresikSatu | Emak-emak yang viral karena kedapatan mencuri sepeda motor di Kecamatan Panceng Gresik terus didalami oleh polisi. Pasalnya, saat sebelum kepergok mencuri, pelaku ini ternyata nyamar menjadi pengemis.

Hal tersebut disampaikan Kanit Reskrim Polsek Panceng Aiptu Tri Widodo. Pihaknya saat ini masih mendalami penyelidikan pencurian pelaku yang diketahui bernama Nuriatun asal Desa Glatik, Kecamatan Ujungpangkah, Gresik. 

“Kalau ada di perkampungan berpura-pura menjadi pengemis, kalau ada di Pasar berpura-pura menjadi pembeli. Para pedagang di sekitar Panceng, Ujungpangkah kadang meninggalkan kontak yang masih belum dicabut dari sepeda motor,” ungkap Kanit Reskrim Polsek Panceng Aiptu Tri Widodo. 

Dari hasil perkembangan, lanjut dia pelaku juga mengakui tindak pencurian sepeda motor yang terjadi di Kecamatan Ujungpangkah. “Pelaku mengaku juga mencuri sepeda motor di Ujungpangkah. Ada tiga TKP pencurian di Ujungpangkah, dan satu TKP di Kecamatan Panceng,” jelasnya, Sabtu (27/8/2022). 

Bahkan, tambah Tri perempuan paru baya ini sudah mempunyai penadah. Saat sudah melakukan pencurian sudah ada yang menerima hasil curiannya. Namun pihaknya masih terus mengembangkan penyelidikan tersebut. Dengan berkoordinasi dengan Polsek Ujungpangkah dan Satreskrim Polres Gresik. 

“Sudah ada sepeda motor yang berhasil pelaku jual. Dari pengakuannya baru ada menjual satu sepeda motor. Dengan harga Rp 3 juta,” tambahnya.

[penci_related_posts dis_pview=”no” dis_pdate=”no” title=”Baca Juga ” background=”” border=”” thumbright=”no” number=”1″ style=”list” align=”none” withids=”” displayby=”tag” orderby=”date”]

Dengan demikian, Polisi pun terus mengembangkan penada dari pencuri perempuan ini. Bahkan Tri menyebut pelaku merupakan orang suruhan, yang sudah ada sindikatnya. 

“Karena sudah ada yang menerima hasil barang yang dicuri,” imbuhnya memungkasi. 

Sebelumnya, Sebuah video memperlihatkan seorang perempuan berhijab kepergok mencuri sepede motor viral di media sosial. Pelaku yang diketahui bernama Nuriatun itu sempat digeret di Balai Desa Petung, Kecamatan Panceng, Kabupaten Gresik, Jum’at (26/8/2022) kemarin.

Beruntung, emak-emak itu tidak menjadi bulan-bulanan warga. Apalagi, pencurian sepeda motor dilakukan pelaku saat siang bolong. Perempuan berusia 51 tahun itu kedapatan mencuri sepeda motor Vario putih nopol W 6946 MI milik Zainal Arifin (30) warga setempat. (faiz/aam)

Rekomendasi Berita

Advertisement

Gresik Gres