Cocok Untuk Wisata Bareng Keluaraga, Berikut Harga Tiket dan Wahana Seru GoFun Entertainment Complex Bojonegoro

GresikSatuGoFun Entertainment Complex Bojonegoro berlokasi strategis di pusat kota Bojonegoro, dengan akses mudah dari berbagai penjuru, konsep wisata modern dan nyaman menciptakan suasana yang pas untuk berlibur dan bersantai.

GoFun Bojonegoro hadir membagikan pengalaman seru berwisata bareng keluarga di Bojonegoro, destinasi wisata GoFun Entertainment Complex tak boleh dilewatkan karena destinasi wisata ini menawarkan beragam kegiatan dan hiburan yang cocok untuk keluarga, teman, maupun acara bersama.

Fasilitas Unggulan GoFun Bojonegoro

Dilengkapi dengan beragam fasilitas terbaik, GoFun Entertainment Complex Bojonegoro terdapat beberapa wahana wisata unggulan diantaranya:

Zona Bermain Anak

Area bermain yang aman dan menyenangkan bagi anak-anak dengan beragam permainan edukatif dan hiburan, Gofun Bojonegoro juga menawarkan wahana yang lebih menantang dan mendebarkan seperti Bombom Car dan roller coaster.

Baca juga:  Motif Bunuh Diri Driver Kapolres Tuban Diselidiki Polda Jatim

Jangan lewatkan juga wahana lain seperti Kincir Angin, Galaxy, Happy Disco, Kereta Koboy, Pirate Ship, Rodeo Bull, Tarian Ubur-Ubur, dan Komedi Putar untuk pengalaman bermain yang lebih lengkap dan menyenangkan.

Kolam Renang GoFun Waterpark

Kolam renang GoFun Waterpark memiliki area yang luas dan bersih, cocok untuk berenang dan berjemur di bawah sinar matahari, anak-anak juga akan sangat menikmati waktu berenang dan bermain di wahana air ini.

Disekitar area kolam renang GoFun Waterpark juga terdapat Restoran dan Cafe yang menyajikan hidangan lezat dan minuman segar untuk menikmati santapan di tengah liburan.

Terdapat juga Ruangan Serbaguna untuk pertemuan, ulang tahun, dan acara khusus lainnya yang mendukung fasilitas lengkap menjadikan GoFun Bojonegoro kompleks wisata moderen yang lengkap.

Baca juga:  Hendak Hadiri Pernikahan, Rombongan Elf dari Bojonegoro Kecelakaan di Tol Gresik, Dua Orang Tewas di TKP

Entertainment Kompleks GoFun Bojonegoro

Di sini, Anda dapat menikmati beragam aktivitas seru seperti, Karaoke, Bowling dan Game Center dengan berbagai permainan modern untuk menghibur anak-anak dan dewasa.

GoFun Entertainment Complex Bojonegoro adalah tempat yang tepat untuk menghabiskan waktu berkualitas bersama keluarga. Dengan suasana yang ramah anak dan fasilitas yang lengkap, Anda dapat membuat kenangan indah yang akan dikenang selamanya.

  • Alamat:

Jl. Soekarno-Hatta No.20, Bojonegoro
Google Maps : GoFun Entertainment Complex Bojonegoro

  • Jam Operasional: Senin – Minggu, 09.00 – 22.00 WIB

  • Tiket Masuk: Rp50.000/orang (harga dapat berubah tanpa pemberitahuan sebelumnya)

Kunjungi GoFun Entertainment Complex Bojonegoro sekarang juga dan rasakan pengalaman seru yang tak terlupakan bersama orang-orang terkasih!

Reporter:
Hilda Azhura
Editor:
Ashadi Ihsan
Rekomendasi Berita

Advertisement

Terpopuler