Gebrak! Gerakan Berbagi Kebaikan Sekampung Yayasan RGP Gresik

GresikSatu | Yayasan Rumah Generasi Pemenang (RGP) Gresik menggelar kegiatan GEBRAK (Gerakan Berbagi Kebaikan Sekampung) dengan membagikan sembako ke kampung prasejahtera di Jalan Noto Prayitno, Trate, Kecamatan Gresik, Kabupaten Gresik, Pada Senin (13/11/2023).

Para anggota RGP Gresik mengunjungi rumah warga satu persatu untuk membagikan paket sembako dan menjalin silaturrahmi.

Kampung Prasejahtera merupakan permukiman warga yang padat dan kumuh, mereka tinggal di atas tanah milik perusahaan Semen, dan bisa diusir sewaktu-waktu. 

Crew Sosial dan Accounting RGP Gresik, Laily Mukarromah mengatakan Gerakan Berbagi Kebaikan Sekampung atau GEBRAK menjadi kegiatan rutin yang diadakan setiap 3 bulan sekali oleh RGP Gresik.

“Kali ini kami mengadakan kegiatan Gebrak dengan membagikan sembako dan pemeriksaan kesehatan gratis kepada para keluarga di Kampung Prasejahtera Gresik,” ungkapnya.

Baca juga:  Petrokimia Gresik Bantu 600 Paket Sembako Bagi Korban Erupsi Gunung Semeru

Sebanyak 35 keluarga penerima manfaat mendapatkan bantuan paket sembako yang berisi bahan-bahan pokok kebutuhan rumah tangga seperti beras, minyak goreng, gula, susu, dan mie instan untuk kebutuhan hidup sehari-hari. 

“Kebanyakan dari mereka bekerja sebagai pengepul sampah plastik atau tukang becak. Harapan kami bisa berbagi bahagia melalui sedekah kepada dhuafa,” tuturnya. 

Sementara itu, salah satu penerima manfaat Sumaryati (58) berterimakasih atas bantuan sosial yang diberikan RGP Gresik. Ia hidup bersama 8 anak sekaligus cucu-cucunya dalam satu atap, anak-anaknya hanya bekerja sebagai penjaga konter, sementara Sumarliya masih harus menyokong kebutuhan makan sehari-hari untuk seluruh anggota keluarga.

“Saya sama Bapak hanya bekerja sebagai penjual nasi untuk kebutuhan lebih dari 10 anggota keluarga, ditambah warung sedang sepi-sepinya. Terimakasih atas uluran tangan Yayasan Rumah Generasi Pemenang Gresik,” tuturnya. (ovi/aam)

Baca juga:  Bantu Warga Semeru Bangkit, Begini Cara Pormiki Organisasi Profesi Perekam Medis
Rekomendasi Berita

Advertisement

Terpopuler