Hindari Jalan Ini! Berikut Ruas Jalan di Gresik yang Masih Terendam Banjir

GresikSatu | Banjir masih menggenangi sejumlah wilayah di Kabupaten Gresik, Senin (19/2/2024). Beberapa ruas jalan di Gresik tak bisa dilewati.

Pengendara motor yang menerabas jalan dapat mengakibatkan sepeda yang dikendarainya mogok. 

Banjir akibat luapan Kali Lamong tersebut telah tiba di akses utama Jalan Raya Morowudi, Kecamatan Cerme, Kabupaten Gresik. Tingginya mencapai 15 sentimeter.

Tidak sedikit pengendara sepeda motor matic dan sepeda motor jenis bebek yang menerabas banjir mengakibatkan kendaraan yang ditumpanginya mogok.

“Tadi sepeda motor saya langsung mogok, terpaksa dorong,” ungkap salah satu  pengendara Honda Beat yang menerabas banjir di Jalan Morowudi, Arif.

Sementara itu, Banjir juga merendam jalan raya Munggugianti arah Kedungrukem, Benjeng. Di sana para pemuda setempat membuka tutup jalan, karena arus air yang merendam jalan cukup deras.

“Pengendara sepeda motor harus jalan di tengah, kalau minggir nanti kena arus,” ucap Ilyas.

Ilyas bahkan ikut membantu pengendara sepeda motor yang mogok, atau tidak kuat melaju karena derasnya arus banjir.

“Kita bantu pengendara yang melintasi banjir, ” tuturnya. 

Hingga saat ini, banjir luapan Kali Lamong masih merendam tiga kecamatan di Kabupaten Gresik. Intensitas hujan yang tinggi juga menyebabkan banjir di Menganti dan Driyorejo. 

Reporter:
Chofifah Qurotun Nida
Editor:
Aam Alamsyah
Rekomendasi Berita

Advertisement

Gresik Gres