Kuliner Unik Sego Kuning Kapal di Acara Tradisi Padusan Tlogopojok Gresik 

GresikSatu | Serba-serbi Ramadhan terus digelar oleh masyarakat Gresik. Salah satunya di Kelurahan Tlogopojok, Gresik. Di Kelurahan setempat selalu melakukan tradisi kearifan lokal. Yakni tradisi padusan.

Dalam perayaannya, warga Kelurahan setempat melakukan ritual ziarah di tempat pemakaman umum (TPU) Kelurahan Tlogopojok Gresik. Namun yang berbeda dari tradisi dari daerah lainnya, di desa tersebut ada sego kuning kapal. Kuliner yang dihiasi dengan aksesoris kapal pun menjadi sorotan dan daya tarik masyarakat.

Pemilik Lapak sego kuning kapal Mualifah mengatakan, di perayaan tradisi padusan ini, sego kuning kapal menjadi daya tarik masyarakat. Selain unik. Juga bisa mengenang kampung Tlogopojok yang mayoritas warganya nelayan.

“Ini seperti nasi kuning biasanya. Ada potongan tempe, telur puyuh. Hanya bungkusnya dari kertas berbentuk kapal,” ucapnya, Sabtu (2/4/2022).

Baca juga:  Dawet Ayu Sri Wedari, Tidak Hanya Namanya yang Cantik Rasanya Tidak Kalah Saing

Mualifah menjelaskan, puluhan produk tampilan kapal ini bertujuan untuk daya tarik anak-anak. Sedangkan bagi orang dewasa juga disiapkan sego kuning dengan kemasan kotak plastik. “Setiap sego kapal seharga Rp 20 ribu,” imbuhnya.

Diakuinya, dirinya sudah lama menggeluti dunia kuliner sego kuning itu. Pembelinya pun banyak mulai anak-anak hingga dewasa. “Banyak anak-anak yang suka,” ujarnya. (faiz/sah)

Rekomendasi Berita

Advertisement

Terpopuler