Peringatan Hari Down Syndrome, Read Aloud Gresik Kampanyekan Aku Ada Aku Bisa

GresikSatu | Komunitas Read Aloud Gresik merayakan Hari Down Syndrome sedunia dengan mengadakan kunjungan literasi ke Sekolah Luar Biasa (SLB) Cerme. Anak-anak diajak berkampanye Aku Ada Aku Bisa.

Down Syndrome merupakan kelainan kromosom genetik yang menyebabkan keterlambatan perkembangan dan intelektual. Komunitas berbasis sosial tersebut memiliki visi menjadikan kegiatan membaca sebagai budaya di keluarga, juga berperan serta meningkatkan literasi tanpa perbedaan.

Kampanye Aku Ada Aku Bisa menjadi sarana kebangkitan penderita Down Syndrome merajut asa dengan kondisi istimewa. Para siswa diajak untuk menari, menyanyi, mendengarkan cerita hingga membuat percobaan kecil yang seru.

Anggota Komunitas Read Aloud Gresik Fadiah mengatakan momentum ini sebagai proses perjalanan untuk dapat menciptakan dunia yang ramah dan inklusif.

Baca juga:  Jelang Idul Adha Tiket KMP Gili Iyang Menuju Bawean Gresik Sulit Didapatkan

“Dari semua yang kita lakukan ini semoga dapat mengena di hati, read aloud atau membaca nyaring menjadi program efektif tidak terbatas untuk siapapun, bahkan anak berkebutuhan khususpun,” katanya, Kamis (23/3/2023).

Kegiatan tersebut dinikmati dengan antusias oleh siswa tuna netra, tuna rungu, dan tuna grahita dengan dampingan guru menggunakan bahasa isyarat.

“Dunia ini indah, kita sajikan keindahan cinta kasih kepada adik-adik tercinta tanpa perbedaa. Siswa down syndrome bahkan semangat saat mengikuti diskusi tanya jawab isi buku yang kami bacakan,” terangnya.

Kepala Sekolah SLB Cerme Gresik Nur Jannah sangat berterima kasih atas kunjungan dari komunitas Read Aloud.

“Kami sangat berharap akan ada kegiatan seperti ini lagi dikemudian hari, banyak sekali ilmu baru yang guru dan wali murid dapatkan dari acara ini. Semoga hasil kegiatan ini dapat menambah kepekaan siswa baik secara literasi dan kehidupan sosial mereka,” tuturnya. (ovi/aam)

Baca juga:  Wisata Masa Lampau, Siswa SD Mugres Selami Sejarah Gresik di Museum Sunan Giri
Rekomendasi Berita

Advertisement

Terpopuler