Ratusan Mahasiswa dari 12 Perguruan Tinggi Dapat Beasiswa Pemkab Gresik

GresikSatu | Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gresik melalui Sekretariat Daerah Kabupaten Gresik akan memberikan bantuan sosial berupa beasiswa tahun anggaran 2023 kepada mahasiswa.

Sebanyak 104 mahasiswa dari 12 perguruan tinggi asal Kabupaten Gresik akan menerima bantuan tersebut. Para mahasiswa merasa antusias mendapat bantuan pendidikan yang layak.

Berdasarkan peraturan Bupati Gresik nomor 19 tahun 2023, terdapat 4 kriteria calon penerima bantuan sosial. Yaitu : mahasiswa kurang mampu, mahasiswa hafidz (penghafal) Quran, mahasiswa berprestasi, dan mahasiswa difabel.

Wakil Bupati Gresik Aminatun Habibah menerangkan program tersebut menjadi upaya Pemkab Gresik untuk mengatasi dampak besar di masa mendatang, seperti kemiskinan, dan lapangan pekerjaan.

“Pendidikan menjadi hal yang krusial untuk kehidupan ke depan, oleh karena itu kami berikan support dalam bentuk beasiswa kepada mahasiswa yang tengah menempuh pendidikan di jenjang perguruan tinggi,” terangnya, Senin (20/3/2023).

Baca juga:  Polres Gresik Buka Layanan Penitipan Motor Gratis untuk Pemudik

Menjawab masukan dari masyarakat, mengenyam pendidikan yang baik dapat menjawab semua permasalahan di Kabupaten Gresik.

“Karena banyak dari mahasiswa kita yang tidak terakomodir dalam program beasiswa. Ini akan menjadi masalah mereka untuk mengenyam bangku perkuliaha. Oleh karenanya, ini menjadi tanggung jawab kami untuk turut membantu,” ungkapnya.

Wabup menambahkan, menebar kebermanfaatan melalui pendidikan seperti menanam investasi jangka panjang. Siswa-siswi berprestasi nantinya akan dipetik mengharumkan nama daerah.

“Mudah-mudahan dapat membawa nama baik Gresik di kancah nasional maupun internasional. Menjadi insan-insan berprestasi yang dapat mengabdikan dirinya dimanapun berada,” pungkasnya. (ovi/aam)

Rekomendasi Berita

Advertisement

Terpopuler