Bentuk Koalisi Besar, Dokter Alif Daftar Penjaringan Calon Bupati ke PDIP dan PKB Gresik

GresikSatu | Rencana Dokter Alif maju sebagai calon bupati (Cabup) di Pilbub Geresik 2024 terus dimatangkan. Gerinda Gresik bahkan berencana membentuk koalisi besar dengan mendaftar di penjaringan ke partai politik lain.

Hal itu sepeti terpantau pada, Rabu (1/5/2024), Dokter Alif mendatangi Kantor PDIP Gredik di Jalan Jaksa Agung dan Kantor PKB Gresik di Jalan RA Kartini. Dokter Alif menjadi pendaftar pertama di dua partai setelah penjaringan Cabup Cawabup dibuka.

Ketua DPC Gerinda Gresik Dokter Alif mengatakan, kedatangannya di Kantor PDIP bentuk keseriusannya maju dalam konstelasi politik 2024 nanti.

“Target kami koalisi besar, kalau bisa bersama-sama pasti akan mudah,” kata Alif di Kantor PDIP Gresik.

Baca juga:  Hasil Sementara Caleg di Bawean Gresik, Dua Incumbet Bersaing Ketat

Sedang di Kantor PKB, Dokter Alif juga berharap partainya bisa berkoalisi dengan partai besutan Gus Dur atau Abdurrahman Wahid. Ia bahkan meminta agar dari kader internal PKB bisa mendampingi dirinya di Pilbub.

“Kalai di PKB sendiri ada sosok calon monggo dimunculkan sekarang supaya masyarakat punya pilihan,” bebernya.

Sementara Itu Ketua DPC PDIP Gresik Mujid Riduan mengatakan, saat ini mekanisme DPP mengadakan penjarangan secara terbuka, baik secara internal maupun eksternal.

“Siapapun nantinya yang mendaftar, semua hasilnya akan diserahkan ke DPP. Perlakukan internal dan ekternal tentu sama,” terangnya.

Masuknya Gerinda ke PDIP Gresik pun disambut baik oleh Mujid Riduan. Ia bahkan memberi sinyal akan berlokasi dengan partai bentukan Prabowo Subianto itu.

Baca juga:  Maju lagi di Pilkada Gresik, Gus Yani Punya Peluang Besar Dapat Rekom dari PKB

“Potensi berkoalisi sangat besar bubungan dengan Gerinda sangat baik. Apalagi  PDIP butuh koalisi karena kursi kita hanya 9,” bebernya.

Di tempat yang berbeda Ketua DPC PKB Abdul Qodir menyambut baik kedatangan Dokter Alif ke partainya. Ia bahkan memperlakukan hak sama jika dari kadernya sendiri ada yang mendaftar.

“Kerja bareng dengan Gerinda bukan barang baru. Di Pilkada 2020 juga emosional kami dengan Gerinda  bukan barang baru tapi sudah lama terbangun. Bagaiamana Gresik lebih baik dan maju,” ujar Qodir.

Reporter:
Aam Alamsyah
Editor:
Aam Alamsyah
Rekomendasi Berita

Advertisement

Terpopuler