Empat Jabatan Pimpinan Tinggi Kosong, Pemkab Gresik Buka Seleksi Terbuka

GresikSatu | Sebanyak 4 Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan Pemerintah Kabupaten Gresik masih kosong.

Dalam rangka pengisian kursi, Pemkab Gresik melalui Badan Kepegawaian Daerah dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Gresik menggelar Seleksi Terbuka JPT Pratama 2024.

Pendaftaran tersebut dibuka secara terbuka dan kompetitif bagi Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang memenuhi syarat.

Mereka berhak mengikuti proses seleksi terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan Pemerintah Kabupaten Gresik Tahun 2024.

Kepala BKPSDM Gresik, Agung Endro Dwi Setyo Utomo mengatakan seleksi tersebut sesuai UU Nomor 20 Tahun 2023 tentang Aparatur Sipil Negara dan Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 15 Tahun 2019.

Baca juga:  Gelar Musyker II, PCNU Gresik Resmikan Gedung Baru Banom NU 

“Kami mengundang Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang memenuhi syarat untuk mengikuti proses seleksi terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan Pemerintah Kabupaten Gresik Tahun 2024,” ungkapnya, Jum’at (12/1/2024).

Ada 4 kursi yang masih kosong, diantaranya : Kepala Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Gresik, Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Gresik, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik, serta Staf Ahli Bupati Bidang Fisik Prasarana.

“Pendaftaran dan penerimaan dokumen persyaratan kami buka mulai tanggal 12-26 Januari 2024,” tuturnya.

Pendaftaran dilakukan dengan mengirimkan softcopy dokumen persyaratan melalui email ke selterjptgresik@gmail.com dan peserta akan mendapatkan balasan berupa tanda terima pendaftaran melalui email.

Tahapan Seleksi :

  1. Seleksi Administrasi dan Penelusuran Rekam Jejak : 12-28 Januari 2024
  2. Pengumuman hasil Seleksi Administrasi : 29 Januari 2024
  3. Seleksi Kompetensi dengan Metode Assessment Center : 30-31 Januari 2024
  4. Pengumuman hasil Seleksi Kompetensi dengan Metode Assessment Center : 14 Februari 2024
  5. Penulisan Makalah dan Materi Presentasi (PPT) : 15 Februari 2024
  6. Presentasi dan Wawancara Akhir : 16-17 Februari 2024
  7. Pengumuman hasil akhir Seleksi : 19 Februari 2024
  8. Tes Kesehatan Jasmani dan Rohani : 20 Februari 2024
  9. Penyampaian 3 Calon JPT Pratama kepada Bupati Gresik : 22 Februari 2024
  10. Usul Penetapan Calon JPT Pratama kepada KASN : 22 Februari 2024
Baca juga:  Puluhan Tahun Tak Pulang, Warga Malaysia - Bawean Melepas Rindu di Kampung Halaman
Reporter:
Chofifah Qurotun Nida
Editor:
Aam Alamsyah
Rekomendasi Berita

Advertisement

Terpopuler