Tidak Mengecewakan, Grestara FC Kalahkan Madiun Putra di Stadion Wilis

GresikSatu I Dengan komposisi tim yang sebagian besar diisi pemain muda asli Gresik, Grestara FC tidak mengecewakan pada laga uji tanding kontra Madiun Putra di stadion Wilis Madiun, Jumat (21/10/2022) lalu. Tim berjuluk Laskar Badai dari Utara ini menang dengan skor 1-0.

Gol semata wayang Grestara FC dicetak oleh Rifqil (19), pemain kelahiran Gresik yang cukup lincah ini bisa melewati dua pemain Madiun Putra setelah mendapatkan umpan true pass dari arah tengah.

Pelatih Kepala Grestara FC Ratno Boma Setiawan mengatakan meski kepastian jadwal kompetisi Liga 3 masih belum ada kepastian, tapi ujicoba terus dilakukan untuk membuang kejenuhan pemain. Termasuk laga ujicoba ke Madiun Jumat lalu.

Baca juga:  Kalah dari Mitra Kukar, Grestara FC Petik Pengalaman Berharga

“Hasil ujicoba kemarin (Jumat) cukup bagus bagi tim, Kami bisa menang. Gol tercipta dari hasil skema menyerang. Ujicoba ini tujuannya selain untuk menjaga kekompakan juga menghilangkan kejenuhan akibat jadwal yang masih gelap,” ucapnya, Minggu (23/10/2022).

Boma menilai pemain bisa menjalankan intruksi dengan baik, sehingga pertandingan berjalan dengan sesuai keingan dan sesuai strategi pelatih. Pemain juga mampu melakukan improvisasi permainan dengan maksimal.

“Saya apresiasi keberhasilan para pemain yang bisa spontan meracik gaya bermain saat di lapangan. Mereka bisa melakukan improv, ini yang selalu diinginkan pelatih, bagaimana mengatasi kebuntuhan di lapangan dengan improv sehingga bisa maksimal hasilnya,” ucapnya.

Seperti diketahui, akibat tragedi Kanjuruhan Malang, 1 Oktober lalu yang menewaskan 134 korban, kompetisi Liga 1, Liga 2 dan Liga 3 dihentikan sementara hingga waktu yang ditentukan.(Tov)

Baca juga:  Grestara FC Gembleng Fisik dengan Cross Country, Hasil Terlihat Kontra Gresik United U-17
Reporter:
Tim Gresik Satu
Editor:
Tim Gresik Satu
Rekomendasi Berita

Advertisement

Terpopuler