Proliga 2023: Hadapi Gresik Petrokimia, Pelatih Bandung BJB: Kerja Keras!

GresikSatu I Meski diatas kertas lebih unggul dari tuan rumah Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia, Bandung Bank BJB Tandamata tidak ingin terlena. Kerja ekstra keras dibutuhkan untuk bisa menang di final four Proliga 2023.

Pertandingan yang dilangsungkan di GOR Tri Darma Petrokimia, Sabtu (25/2/2023) itu diprediksi bakal berlangsung ketat. Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia tentu tidak ingin dipermalukan kembali dihadapan suporternya.

Pelatih Bandung Bank BJB Tandamata Alim Suseno mengaku kemenangan perdana di final four harus tetap dijaga agar bisa kembali memetik poin penuh lawan Gresik.

“Spirit kemenangan kemarin harus tetap di jaga pemain, ini penting. Kita tahu butuh kerja keras di laga kontra tuan rumah Gresik Petrokimia,” jelasnya, Jumat (24/2/2023).

Meski jadwal final four sangat mepet, pelatih yang juga anggota TNI-AU ini menilai pemain-pemain Bandung Bank BJB sudah terbiasa sehingga tidak ada masalah untuk recovery.

“Rasa percaya diri pemain dalam dua hari ini kita harus jaga. Kami sudah terbiasa dengan jadwal mepet, tinggal bagaimana tetap bangkitkan fisik dan percaya diri. Masih ada waktu sehari untuk recovery,” ucap Alim.

Karena itu lanjut Alim, pemain harus tetap fokus, menjaga mental karena yang dihadapi tuan rumah dan tidak menganggap remeh meski beberapa kali menang di laga sebelumnya.

“Pesan ke pemain, mental yang harus ditunjukkan, jika siap pasti menang.
Harus bermain agresif sebab final four ini sangat ketat, harus tetap fight, apalagi lawan tuan rumah. Mereka tidak tim lemah. Kami tidak meremehkan mereka,” ungkapnya.

Hal yang sama diungkapkan Wilda Nurfadila yang menyebut berharap pemain lainnya menjaga performa dan fokus lawan Gresik Petrokimia.

“Kesalahan pertandingan kemarin harus dievaluasi masing-masing pemain. Lawan Gresik pasti berat, butuh konsentrasi lebih. Mereka juga tidak ingin kalah pastinya,” katanya. (Tov)

Rekomendasi Berita

Advertisement

Gresik Gres