Permudah Akses Masyarakat Bawean, Pemkab Gresik Bangun Jalan Penghubung Menuju Bandara

GresikSatu | Untuk memudahkan akses masyarakat Bawean, Pemerintah Kabupaten Gresik melakukan pengerjaan preservasi Jalan Tanjung Ori — Paromaan sepanjang 3,34 km dan preservasi Jalan Tambak – Diponggo Kecamatan Tambak sepanjang 4,49 km.

Rekonstruksi jalan dan sarana pendukung tersebut bakal dikerjakan tahun ini. Jika proyek ini rampung, masyarakat tidak perlu lagi mengitari Pulau Bawean untuk menuju Bandara.

Bupati Gresik Fandi Akhmad Yani menuturkan usai melaunching Bawean sebagai Pulau Pendidikan, Pemkab menyasar perbaikan infrastrukstur jalan untuk memudahkan masyarakat sekaligus wisatawan berkeliling pulau.

“Target kita tahun ini adalah perbaikan infrastruktur secara merata di seluruh wilayah Gresik. Rekonstruksi jalan menjadi sarana pendukung menggenjot potensi wisata di Bawean,” ungkapnya, Jum’at (14/7/2023).

Awalnya Pulau Bawean memiliki jalur lingkar, ruas Jalan Tanjung Ori — Paromaan yang dibangun menjadi jalan yang akan membelah Pulau Bawean sebagai akses penghubung antara Pelabuhan Sangkapura menuju ke Bandara Harun Thohir di Kecamatan Tambak.

“Nanti saat rampung, masyarakat bisa efisien waktu, wisatawan juga lebih mudah jika ingin ke pusat kota di Pulau Bawean,” tuturnya.

Disamping itu, dilakukan juga pembangunan saluran drainase sepanjang 2,4 km pada ruas Jalan Sangkapura — Tambak, dan 738 meter pada ruas Jalan Sangkapura — Diponggo. (ovi/aam)

Rekomendasi Berita

Advertisement

Gresik Gres