DPKP Gresik Latih Penanggulangan Kebakaran ke Pegawai Pajak Gresik

GresikSatu | Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Gresik gelar pelatihan penanggulangan kebakaran di lingkungan kantor Pelayanan Pajak Pratama Gresik, Selasa (26/9/2023). 

Pelatihan ini, sebagai pencegahan dan penanggulangan terjadinya kebakaran di musim kemarau. Sekitar 70 peserta mengikuti kegiatan ini dengan materi pencegahan dan pengendalian bahaya kebakaran dan non kebakaran.

Dalam pelatihan itu, para peserta diajari bagaimana cara pemakaian alat pemadam api ringan, Hydran dan alat pemadam api secara tradisional.

Kepala DPKP Gresik A H Sinaga mengatakan, pelatihan ini sebagai upaya kesadaran akan potensi bahaya kebakaran dan non Kebakaran di lingkungan Kantor Pelayanan Pajak Pratama Gresik.

“Diharapkan peserta dapat dan bisa menggunakan sarana dan prasarana pemadam kebakaran baik yang modern, dan tradisional dan juga penyiapan Sumber Daya manusia khususnya pegawai bisa melaksanakan pemadaman dini,” ucapnya, Selasa (26/9/2023). 

Baca juga:  Gresik Terpilih Jadi Kabupaten Terbaik Nasional Terkait Pelayanan Investasi Tahun 2022

Yang lebih penting dari pelatihan ini lanjut dia, para pegawai kantor sadar dan meningkatkan kemandirian terhadap penanganan kebakaran dan mengurangi ketergantungan pegawai terhadap Dinas Pemadam Kebakaran. Sehingga melakukan penyelamatan, dan pencegahan dan pengendalian kebakaran dan non kebakaran menjadi basic need.

“Menyamakan persepsi cara pencegahan dan penanggulangan kebakaran di lingkungan kantor. Penyiapan dan perencanaan alat pemadam api ringan di tiap ruangan minimal terdapat alat proteksi kebakaran. Penyiapan akses evakuasi dan akses kendaraan dan petugas Damkar dengan tidak memarkir kendaraan secara sembarangan,” tambahnya memungkasi. (faiz/aam)

Rekomendasi Berita

Advertisement

Terpopuler